Angka Kredit Buku pada Kenaikan Pangkat
Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh
Alhamdulillahpada hari ini, Jumat, 28 Mei 2021 telah memasuki pertemuan ke-19 pada pelatihan menulis yang diselengarakan oleh Komunitas Sejuta Guru Ngeblog - Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI). Narasumber hebat yang memberi materi kali ini adalah seorang Bapak Imron Rosidi. Surabaya, 10 Juni 1966 adalah tempat dan kelahiran beliau. Memiliki masa kerja sebagai seorang guru lebih dari 30 tahun. Sebanyak 15 prestasi telah diraihnya, seperti pemenang penulisan buku tingkat nasiolah, guru berprestasi, instruktur kurikulum nasional, dan masih banyak lagi.
Tema yang disampaikan oleh beliau pada pelatihan kali ini adalah “Poin Buku Pada Kenaikan Pangkat PNS”
Ingin naik pangkat?
Setiap Pegawai Negeri Sipil (PNS) berhak untuk mendapatkan kenaikan pengkat. Tetapi kenaikan pangkat bagi PNS tidak bisa didapatkan secara cuma-cuma, ada prosedur dan persyaratan yang harus dipenuhi. Salah satunya adalah memenuhi angka kredit. Angka kredit bisa didapatkan dengan cara menerbitkan buku. Berdasarkan Buku 4 Pedoman Kegiatan pengembangan Keprofesian Berkelanjutan 2019, kita bisa menarik kesimpulan bahwa Publikasi ilmiah adalah hal yang mutlak dan harus dilakukan guru, jika guru tersebut mau naik pangkat.
Buku yang akan digunakan untuk kenaikan pangkat terdiri dari 2 macam
- Publikasi ilmiah, misalnya
¨ Buku Hasil Penelitian, bisa dibuat dengan mengubah laporan penelitian dalam bentuk buku
¨ Buku Pelajaran merupakan buku ber-ISBN lengkap
¨ Buku Pengayaan, bisa berupa modul/diktat, buku pendidikan, dan karya terjemahan
¨ Buku Pedoman Guru
- Karya inovasi, misalnya
¨ Buku Kumpulan Puisi,
- 20 puisi atau lebih katagori sederhana
- Lebih dari 40 puisi katagori kompleks
¨ Buku Kumpulan Cerpen
- 5 Cerpen atau lebih katagori sederhana
- Lebih dari 10 cerpen katagori kompleks
¨ Buku Novel
- Satu novel katagori sederhana
- Dua novel katagori kompleks
- 20 puisi atau lebih katagori sederhana
Berapa jumlah angka kredit buku?
Berikut adalah perhitungan angka kredit untuk setiap buku yang diterbitkan oleh seorang PNS yang akan mengajukan kenaikan pangkat
¨ BUKU HASIL PENELITIAN
- Berupa
buku yang diterbitkan ber-ISBN dan diedarkan secara nasional atau ada
pengakuan dari BSNP jumlah AK 4
¨ BUKU TEKS PELAJARAN
- Buku berisi buku pengetahuan untuk bidang ilmu atau mata pelajaran tertentu dan diperuntukkan bagi peserta didik pada suatu jenjang pendidikan tertentu.
- BSNP jumlah AK 6, ber-IEBN jumlah AK 3, tdk ber-ISBN jumlah AK 1
¨ Modul bertujuan agar siswa dapat belajar sendiri
¨ Diktat bertujuan mempermudah/memperkaya materi
matapelajaran/ bidang studi yang disampaikan olehguru
- Minimal
dibuat per semester
- Bisa
dibuat per tahun
- Di
tingkat provinsi jumlah AK 1,5
- Di
tingkat kota/kab jumlah AK 1
- Di
tingkat sekolah jumlah AK 0,5
¨ Buku dalam Bidang Pendidikan merupakan buku yang
berisi pengetahuan terkait dengan bidang kependidikan.
- Buku yang
dicetak dan diterbitkan ber-ISBN jumlah AK 3
- Buku yang
dicetak dan diterbitkan tetapi belum ber-ISBN jumlah AK
1,5
Wassalamualaikum warahmatullohi wabarokatuh
Jumat, 28 Mei 2021
Resume ke-19
Tema: Poin Buku Pada Kenaikan Pangkat PNS
Narasumber : Imron Rosidi
Gelombang : 18
Terima kasih sudah mengerjakan tugasnya dengan baik
BalasHapusSama-sama Om Jay
HapusWaalikusalam bu, luarbias tulisan ibu singkat tapi daging semua. Nulisnha rapi bangeeet. Saya belum bisa nulis di blog serapi ini.
BalasHapusTerima kasih
HapusWah... Padat juga bu.. 👍👍👍😄
BalasHapusTerima kasih sudah menilik blog saya
HapusMantap Bu ... Semangat terus..
BalasHapusTerima kasih sudah menilik blog saya
HapusTop bu...resumenya lengkap padat berisi👍🏻
BalasHapusTerima kasih sudah menilik blog saya
Hapus